Apa itu Kelas SSW ?
Kelas yang diperuntukan bagi siswa yang menguasai bahasa Jepang dan sudah memiliki sertifikat bahasa Jepang (setara atau lebih dari JFT A2 atau JLPT N4) dan berminat untuk mengikuti program Specified Skilled Worker (SSW).
Para peserta akan diberikan pelatihan materi ujian dan simulasi dengan target lulus ujian Skill Test berdasarkan bidang jurusan yang dipilih oleh peserta.
Tujuan Pelatihan
- Meningkatkan kompetensi keahlian CPMI untuk persiapan JFT
- Memberikan pelatihan keahlian khusus bidang SSW
Sasaran Pelatihan
- Peserta pelatihan ini adalah CPMI usia minimal 18 tahun
Syarat Peserta Pelatihan
- Telah mengikuti persiapan pelatihan JFT-A2
- Memiliki kemampuan Bahasa Jepang setara dengan JLPT N4 atau JFT-A2